Ketua DPRD Kabupaten Kudus H. Masan berikan ucapan dan doa dalam rangka perayaan Dirgahayu TNI kepada Dandim 0722/Kudus Letkol Inf Andreas Yudhi Wibowo di Kodim 0722/Kudus, Kamis (5/10/2023).

Beliau mendatangi Kodim 0722/Kudus bersama Bupati Kudus dan Kapolres Kudus AKBP Dydit Dwi Susanto.

Kedatangan beliau kali ini tak hanya ucapkan selamat HUT TNI namun juga melangitkan bersama Doa di usia ke 78 ini, TNI terus jaya dan bersinergi bersama membangun Kabupaten Kudus agar lebih kondusif dan maju.

“Diusia yang menginjak 78 ini, agar TNI bisa terus jaya dan bersinergi. Khususnya TNI di Kabupaten Kudus ini,” ucapnya

Mengingat, meskipun pergantian jabatan sering terjadi di Forkopimda hal ini termasuk biasa sehingga perlu menyesuaikan agar bisa terus bersinergi.

“Meskipun mutasi jabatan sering terjadi pada Forkopimda, perlunya kita semua bersatu, bersama-sama bersinergi dan tetap menjaga kondusifitas di masyarakat agar Kudus lebih maju,” tegasnya (Humas Sekretariat DPRD Kabupaten Kudus)