Padatmya jadwal kegiatan, Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Kudus tetap  menggelar Rapat Kerja Badan Anggaran (Banggar) pada hari Senin (25/9/2023) malam ini.

Pertemuan diadakan dengan mengundang Tim Anggaran Pemerintah Daerah (TAPD) Kabupaten Kudus guna menyepakati hasil Ranperda tentang Perubahan APBD Kabupaten Kudus Tahun Anggaran 2023.

Ketua Badan Anggaran DPRD Kabupaten Kudus H. Masan turut hadir memimpin jalannya rapat malam hari ini.

TAPD Kabupaten Kudus pada kesempatan ini menjelaskan rincian anggaran yang disepakati serta menerangkan adanya sejumlah kendala-kendala.

Menanggapi perihal ini, H. Masan menegaskan agar TAPD selalu berkomunikasi dengan para Dewan.

“masalah-masalah seperti itu harusnya dikomunikasikan dengan kami agar tidak ada kekeliruan dalam merealisasikan anggaran tersebut dan juga bisa mempermudah pekerjaan teman-teman TAPD” tegasnya

Lebih lanjut, beberapa anggota Banggar juga berikan tanggapan dan sejumlah pertanyaan kepada TAPD Kabupaten Kudus. (Humas Sekretariat DPRD Kabupaten Kudus)