Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Kudus menggelar Rapat Paripurna pada hari ini, Senin (31/10/2022) di ruang Rapat Paripurna DPRD Kabupaten Kudus. 

 

Rapat tersebut dengan agenda “Penjelasan Bupati Kudus Terhadap Ranperda Tentang APBD Kabupaten Kudus TA. 2023”. Rapat Paripurna berjalan lancar dan khidmat dengan waktu yang singkat. 

 

Hadir dalam rapat tersebut, Bupati Kudus Dr. HM. Hartopo, Unsur Forkopimda atau yang mewakili, Wakil Ketua DPRD Kab. Kudus H. Mukhasiron, Wakil Ketua DPRD Kab. Kudus Hj. Tri Erna Sulistiawati, Wakil Ketua DPRD Kab. Kudus Sulistyo Utomo, beserta Anggota DPRD Kabupaten Kudus.

 

Dalam paripurna ini, Ketua DPRD Kabupaten Kudus Masan memimpin jalannya rapat hingga selesai. Kesempatan yang sama, Bupati Kudus turut menyampaikan tahapan penyusunan rancangan APBD tahun 2023.

 

Pada kesempatan ini, Ketua DPRD Kabupaten Kudus mengucapkan terimakasih atas penyampaian penyusunan rancangan APBD tahun 2023