Optimalkan pelayanan pada masyarakat, Pemerintah Kabupaten Kudus kembali gelar Sosialisasi ketentuan cukai di bidang perundang-undangan pada Sabtu (23/7/2022) di Taman Budaya, Bae, Kudus dan Balai Desa Peganjaran, Kudus.

Hadir dalam kegiatan tersebut, Ketua DPRD Kabupaten Kudus, Masan, SE, MM, Bupati Kudus, Dr. HM. Hartopo, Anggota DPRD Kabupaten Kudus, Sandung Hidayat dan H. Sutiyo, Jajaran Forkopimda, Bea Cukai Kabupaten Kudus, serta para tamu undangan.

Pada kesempatan ini, Sandung Hidayat selaku Anggota DPRD Kabupaten Kudus mengatakan bahwa dirinya bersama pihak DPRD dan Pemerintah Kabupaten Kudus akan memaksimalkan pelayanan di bidang kesehatan khususnya bagi masyarakat yang kurang mampu.

Di samping itu, H. Sutiyo turut menambahkan selain di bidang kesehatan kami juga akan fokus pada bidang kesejahteraan masyarakat dengan memberikan berbagai pelatihan melalui BLK. Tujuannya agar masyarakat lebih produktif dan kreatif. (Humas Sekretariat DPRD Kabupaten Kudus)